
Apple sudah mengumumkan OS mobile terbarunya, iOS 11 yang akan resmi rilis akhir tahun nanti tapi ternyata iPhone 5 tidak akan mendapatkannya. Produk Apple yang sudah berusia lima tahun itu bersama dengan iPhone 5C dan iPad 4, tidak akan mendapatkan update iOS11.
Maka sistem operasi terakhir untuk iPhone 5, iPhone 5C, dan iPad 4 adalah iOS 10. Selanjutnya, ketiga device tersebut tidak akan mendapatkan pembaruan sistem sama sekali. Kamu masih bisa terus memakai tiga device tersebut tapi harap diingat bahwa kedepannya berbagai aplikasi tidak akan jalan sebab mentok di iOS 10.
Baca juga Apple rilis Home Pod, speaker sekaligus home assistant
Lalu apa solusinya? Tak ada solusi lain selain beralih menggunakan iPhone 6 ke atas. Dalam acara WWDC di San Diego kemarin, Apple sudah mengumumkan bahwa iPhone 5S ke atas, iPad Air, iPad Pro, iPad 5, iPad mini 2, dan iPod Touch 6 dipastikan akan mendapatkan iOS 11.
Jadi pemilik device tersebut tak usah khawatir, sebab masih akan mendapatkan update terbaru.