Tidak mau kalah, Huawei juga perkenalkan Huawei VR

437
huawei-vr-readme

Melengkapi flagship Huawei P9 dan P9 Plus yang launching di London beberapa waktu lalu, Huawei menghadirkan Huawei VR. Sebuah perangkat virtual reality yang fungsinya baru terasa maksimal jika kita punya salah satu dari Huawei P9, P9 Plus atau Huawei Mate 8.

Huawei VR adalah jawaban Huawei atas riuhnya gadget virtual reality yang belakangan ini sedang marak. Sebut saja Gear VR dari Samsung, atau VIVE dari HTC. Dan juga jadi bukti ada alasan kenapa Huawei bisa menduduki peringkat pertama brand smartphone di China saat ini.

huawei-vr-readme

Pun punya cara kerja yang serupa dengan Gear VR. Huawei VR menawarkan sesuatu yang lain. Kata Huawei, Huawei VR sanggup memberikan sensasi audio 360 derajat yang membuatnya jadi lebih reality.

Huawei VR dibekali dengan tombol sentuh untuk navigasi, tombol back dan tombol volume. Juga dilengkapi dengan anti-blue filter untuk proteksi mata penggunanya.

huawei-vr-readme

Mengenai konten, Huawei menyiapkan lebih dari 4000 film gratis, 40 game gratis, termasuk diantaranya adalah lebih dari 350 foto panorama dan 150 lebih konten panorama yang bisa dijelajahi.

Kapan tersedianya Huawei VR ini ? Khusus part yang ini masih belum ada kabar lebih lanjut. Termasuk juga dengan harganya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here