Android wear memang sedang mengalami banyak perubahan dan banyak orang lebih suka memperhatikan smartwatch tanpa harus terkoneksi ke smartphone. Kali ini Google merilis aplikasi Glide, Foursquare, dan Lifesum untuk Android Wear. Uniknya, aplikasi ini khusus Android Wear agar tidak tergantung pada smartphone sama sekali.
Glide membantu smartwatch berkomunikasi tanpa harus tergantung smartphone. Sementara Foursquare sudah update ke Android Nougat sehingga lebih cepat. Sedangkan Lifesum mengukur asupan makanan dan minuman kita.
Dengan update ini maka pengguna Smartwatch tak perlu tergantung smartphone untuk mengoperasikan gear mereka. Nah siap beraktivitas lebih bebas dan teratur?
Baca juga: Kini Google memahami perasaan para fakir kuota