Mungkin sudah ada yang bisa mengirimkan GIF di aplikasi WhatsApp tapi bagi yang belum ini karena baru ada di versi beta 2.17.7 yang hanya bisa dirasakan terbatas di kalangan pengguna yang terdaftar.
Kalau sudah punya, cara penggunaannya mudah. Pemakai hanya perlu mengakses kirim file, maka akan ada pilihan GIF untuk dikirimkan. Sebenarnya sejak November 2016 lalu fitur ini sudah ada, namun baru di iOS saja. Kini ada untuk beberapa pengguna Android.
Update lain yang disodorkan WhatsApp versi beta 2.17.7 adalah pengiriman file gambar hingga 30 gambar sekaligus. Sebelumnya WhatsApp membatasi hanya sekitar sepuluh gambar dalam satu kali pengiriman. Ini memudahkan tapi juga harus hati-hati sebab jangan sampai membanjiri pesan dengan terlalu banyak foto.
Baca juga: Malware Excel beredar di WhatsApp