10 smartphone dengan skor Antutu tertinggi saat ini

1641
10-top-smartphone-versi-antutu

Samsung, Xiaomi dan Apple bertengger di tiga besar. Antutu, aplikasi benchmark kenamaan baru-baru ini merilis daftar smartphone dengan skor Antutu paling tinggi di kuartal pertama 2016. Dari daftar tersebut, brand smartphone asal China terlihat dominan.

Di peringkat pertama ada Xiaomi dengan flagship anyarnya Mi 5 (Pro). Skor Antutunya mencapai 136875. Diikuti dengan Samsung dengan Galaxy S7 Edge yang ada pada peringkat ke dua dengan 134599. Tempat ke tiga ada Apple dengan iPhone 6s, skornya 133781. Posisi ke empat dan ke lima, berturut-turut diduduki oleh Meizu dan Huawei.

Ketiganya memiliki selisih tipis. Ada kemungkinan, layar Galaxy S7 Edge yang punya resolusi 2K membuat skor Antutunya tidak maksimal. Kuartal empat tahun lalu, Apple yang jadi pemuncak. Jeda empat bulan semuanya berubah.

10-top-smartphone-versi-antutu

Pertanyaannya, seberapa penting skor Antutu dalam menentukan pilihan saat membeli smartphone ? jawabannya singkat, relatif. Tahu skor Antutu, nice to know. Jadi alasan untuk beli smartphone ? belum tentu.

Punya skor Antutu yang kecil ? tidak perlu berkecil hati. Karena yang penting itu bukan seperti apa smartphonenya, tapi seberapa pintar kita menggunakan smartphone. Ponsel boleh pintar, yang pakainya kudu lebih jenius. Be wise.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here